Untuk memunculkan kembali model start menu Windows 8 seperti menu lama di windows 7 maupun vista. dan saya akan berbagi tips tentang cara memunculkan kembali start menu model lama seperti di windows 7 dan vista maupun XP, hasbihtc akan menunjukkan tiga cara sederhana menampilkan start menu windows 8 yang bisa Anda pilih sala satu diantaranya adalah Tips Trik Windows 8 berikut : Yang Pertama dan yang berhasil diterapkan adalah dengan memakai Hack Registry, ataupun dengan cara mengganti nama file sistem pada win 8, ataukah menggunakan aplikasi atau program pihak ketiga :
Mengoprasikan Registry Hack
Cara ini melibatkan sedikit memodifikasi registry windows 8 dan dapat mengembalikan start menu model lama di windows 8, perlu di ketahui bahwa cara ini juga akan menonaktifkan antarmuka pengguna pita atau Ribbon UI dan pita di windows explorer.
Tekan tombol keyboard WIN+R tombol bergambar logo windows dan huruf R untuk menjalankan kotak dialog RUN, ketik regedit lalu tekan Enter, maka secara otomatis akan menjalankan Jendela Registry editor, kemudian cari ke tab berikut:
1. HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer
2. Di panel sebelah kanan rubah nilai dari RPEnabled ke 0 lihat gambar di bawah:
3. Selesai, langkah diatas akan menampilkan start menu model lama di windows 8
Jika Anda ingin mengembalikan kepengaturan semula, cukup ganti nilainya menjadi 1 kembali
Tips Kedua yaitu Dengan mengganti Nama file sistem.
Cara ini adalah melibatkan penggantian nama file sistem “shsxs.dll”. cara ini akan mengaktifkan start menu model lama di windows 8, dan menonaktifkan start screen model baru. tidak seperti tips yang pertama, antarmuka pengguna Pita tidak akan ikut di nonaktifkan di windows explorer.
1. Tekan tombol keyboard WIN+R tombol bergambar logo windows dan hurup R guna untuk menjalankan kotak dialog RUN, ketik %windir% dan tekan Enter, kemudian akan terbuka jendela folder Windows.
2. Cari file yang bernama shsxs.dll, kemudian ganti namanya menjadi nama lain, misalnya: shsxs.dll.bak
3. Jikalau Muncul pemberitahuan error pada proses penggantian nama filenya, coba di “take ownership” dahulu filenya lihat gambar dibawah:
Selesai, silahkan di restart windows 8 anda, dan lihat hasilnya maka akan muncul start menu model lama ala windows 7/vista di windows 8
Cara Ketiga menampilkan start menu windows 8 Memakai program pihak ketiga
Cara ini Memudahkan Anda jika tidak ingin repot atau tidak tahu menahu mengenai totorial pertama dan kedua, silahkan pakai perangkat lunak Metro Controller, adala utilitas yang akan menonaktifkan antarmuka pengguna Metro, Start screen dan Antarmuka pengguna Ribbon di windows explorer anda bisa menownload Metro Controller pada alamat berikut:
DOWNLOAD Metro Controller
Source:
www.hasbihtc.com
0 komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan Baik:
+ Tidak Boleh memakai kata-kata Kotor dan Kasar.
+ Dilarang SPAM, SARA dan Sejenisnya.
+ Jangan Mencaci-maki Artikel yang Admin buat.
+ Jika ada Kendala, silahkan berkomentar